BAGAIMANA CARA MENJADI DIRI SENDIRI

BAGAIMANA  CARA MENJADI DIRI SENDIRI

    

 Pernahkan kamu merasa tidak nyaman dengan diri sendiri? Bukankah perasaan itu mengganggumu? Ketika akan melakukan sesuatu menjadi tidak nyaman, tidak tenang, dan hasil yang didapat dari meakukan sesuatu pun menjadi tidak maksimal. Lalu kamu memilih untuk tidak melakukan sesuatu.
   Ketahuilah bahwa kamu adalah ciptaan Yang Kuasa yang paling sempurna, sama seperti orang orang yang lain. Untuk dapat menjadi diri kamu perlu melakukan hal-hal sebagai berikut

1. Bersyukur
    Percayalah, bahwa Yang Maha Kuasa menciptakanmu dengan segala kebaikan. Apapun yang ada dalam dirimu adalah pemberiannya, dan sudah sepantasnya disyukuri. Pasti ada suatu hal yang tak bisa kamu terima, tapi pasti ada hal yang membuatmu unggul. Setiap orang punya bagian masing masing. Jika diberi maka kita hanya bisa  menerima

2. Minset Diri
    Apa yang membuatmu belum mampu menjadi diri sendiri? penilaian, perlakuan, dan cemooha orang lain? Benar. Tapi itu adalah alasan yang kesekian. Bagian terpenting dari dirimu sebenarnya datang dari dalam dirimu sendiri. Ketika kamu bilang " aku jelek, aku bodoh, aku tidak bisa, aku miskin" Maka otak akan mencerna perkataan itu dan membuatmu menjadi benar- benar negatif seperti apa yag kamu bilang. untuk  itu, ubahlah perkataan negatif itu menjadi positif degan mengatakan " Aku pasti bisa, aku pandai, aku cantik" Dengan begitu maka kamu akan berusaha agar benar-benar seperti itu. 

3. Bersikap Masa Bodo
   
   Orang lain seringkali menilaimu tanpa tau kondisi sebenarnya dari dirimu. Penilaian itu lalu menghantui pikiranmu dan membuatmu cenderung tidak percaya diri dan minder terhadap sekitar. Ada kalanya kamu perlu bersikap masa bodo. Bukan ke semua hal, namun kepada hal hal yang bersifat negatif dan tidak penting. Namun jika perkataan mereka membangun, maka terima dan laksakan.

4. Terus Kembangan Bakat
   
   Kamu pasti memiliki kemampuan atau sesuatu yang membuatmu bersemangat jika melakukannya. Jika belum menemukannya, eksplor aktivitasmu. Entah hobi, kebiasaan, atau apapun itu. Jika sudah, terus latihlah. Hal ini akan membuatmu menjadi lebih bisa memahami diri dan membuatmu bersemangat dalam menjalani aktivitas.

5. Eksplor Dirimu

 Bakat yang ada memang harus dikembangkan, namun bukan berarti kamu hanya bisa malakukan hal itu bukan? Adrenalin tentunya juga sangat diperlukan untuk dapat mengasah diri agar terus belajar dan belajar. Percayalah bahwa tidak ada yang tidak mungkin. Dan kamu harus menjadi versi terbaik dari dirimu sendiri.

6. Berteman Dengan Banyak Orang
   
    Selain dirimu sendiri, faktor penentu agar dapat menjadi diri sendiri adalah lingkunganmu. Kepribadianmu dipengaruhi olehnya. Untuk itu, perlu adanya pengontrolan tentang dengan siapa dan alasan mengapa kita bergaul dengan mereka. Agar dapat membangun diri  dan bukan malah menjerumuskan diri.






Itulah beberapa cara agar dapat menjadi diri sendiri. Yang perlu dipahami adalah bahwa kita terlahir dengan penuh kebaikan dan kita layak untuk dimengerti maupun mengerti. Just be yourself and be happy.

Semoga ulasan diatas dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi teman-teman semua. Silahkan berkomentar dibawah jika kalian memiliki kritik atau saran.

Semoga bermanfaat😊

        



     

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sometimes The Best Closure is No Closure

This is a Love Letter Written For You

The Moment I Chose Myself, Nothing Could Stop Me